Konon, Wentira dipimpin oleh raja yang berasal dari jawa. Meskipun demikian , Wentira sendiri sebenarnya terletak di Sulawesi Tengah, tepatnya di sebuah gunung yang bernama Kebun Kopi, perbatasan Palu dan Parimo.
Memang, banyak kejadian aneh yang sering terjadi di Wentira menurut warga setempat. Dahulu, ada orang yang memesan sebuah barang dari Jakarta. Dia mengaku beralamat di Wentira . Setelah dicek kebenarannya , alamat tersebut fiktif. Hanya paranormal setempat yang mengetahui alamat tersebut. Pernah juga, ada seorang pemudah tampan yang diculik oleh putri bangsawan Wentira . Pemudah tersebut diajak untuk menikahi sang putri bangsawan yang merupakan makhluk astral . Hingga saat ini keberadaan sang pemudah belum jelas.
Untuk memperjelas dari tulisan saya ini , silahkan anda nonton Mr. Tukul jalan-jalan episode Wentira via Youtube. Sebab, di situ anda bisa lihat wentira itu seperti apa melalui lukisannya ustad Soleh pati.
Sekian dari saya . Mudah-mudahan berguna bagi anda.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar